Notification

×

Iklan

Iklan

Ade Ginanjar Wakil Ketua DPRD Provinsi Jabar Serap Aspirasi Warga Desa Sukalillah

Jumat, 10 Desember 2021 | 16:30 WIB Last Updated 2021-12-12T02:53:55Z

Caption : Wakil Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat Ade Ginanjar saat melaksanakan Kegiatan Reses I Tahun Sidang 2021-2022 di Desa Sukalillah, Kecamatan Sukaresmi, Kabupaten Garut.

GARUT.LENTERAJABAR.COM
,-Wakil Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat Daerah Pemilihan/Dapil XIV Kabupaten Garut, Ade Ginanjar melaksanakan Kegiatan Reses I Tahun Sidang 2021-2022.untuk turun ke daerah pemilihannya guna menjaring dan menyerap konstituen sebagaimana di atur di dalam Undang-Undang  

Politisi senior partai berlambang pohon beringin ini melaksanakan kegiatan reses  bertempat di Desa Sukalillah, Kecamatan Sukaresmi, Kabupaten Garut, pada kesempatan kali ini juga hadir Sekretaris DPRD Provinsi Jawa Barat, Ida Wahida Hidayati. 

Masyarakat menyampaikan aspirasi terkait musibah banjir bandang di Sukaresmi, ada beberapa jembatan putus dan ada yang terancam ambruk, terdapat rumah yang mengalami kerusakan yang cukup berat akibat banjir bandang, saat ini masyarakat telah bergotong-royong untuk membuat jembatan sederhana, masyarakat meminta untuk secepatnya dibangun jembatan permanen, masyarakat Kecamatan Sukaresmi juga menginginkan dibangunnya tempat pengelolaan sampah terpadu. 

Untuk itu Wakil Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat,Ade Ginanjar, akan menindaklanjuti permasalahan dan aspirasi yang ada di Desa Sukalillah ini sesuai dengan tupoksi dan kewenangan lembaga DPRD Provinsi Jawa Barat, Ade Ginanjar juga memaparkan bantuan keungan untuk Desa melalui SIPD. 

Legislator partai Golongan Karya Ade Ginanjar mengajak seluruh Kepala Desa di Kecamatan Sukaresmi untuk mengimput kebutuhan pembangunan untuk Desa pada aplikasi SIPD Provinsi sesuai dengan kebutuhan, administrasi serta mekanisme yang ada, yang nantinya akan dibahas pada pembahasan APBD Provinsi Jawa Barat untuk dianggarkan,pungkas wakil rakyat yang bertempat tinggal di Jl.Rancabango, RT004/004 Kel. Rancabango Kec. Tarogong Kaler Kab. Garut.(Rie/Red)

×
Berita Terbaru Update