Notification

×

Iklan

Iklan

Bamsoet Dukung Jokowi Tunjuk Jenderal Andika Perkasa Jadi Panglima TNI

Kamis, 04 November 2021 | 20:09 WIB Last Updated 2021-11-04T13:09:01Z

Caption : Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (kiri) bersama KSAD Jenderal Andika Perkasa.(kanan)(foto dok MPR)

JAKARTA.LENTERAJABAR.COM
, - DPR RI telah menerima surat presiden (surpres) berisi pengajuan KSAD Jenderal Andika Perkasa menjadi calon Panglima TNI.

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo mendukung usulan Presiden Joko Widodo, yang menunjuk Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Andika Perkasa sebagai Panglima TNI. Pergantian ini dilakukan mengingat Marsekal Hadi Tjahjanto akan pensiun pada 8 November 2021.

di bawah kepemimpinannya sebagai KSAD, TNI AD khususnya mampu bertransformasi menjadi institusi yang sangat profesional, modern, berwibawa, disegani pihak internasional dan sangat dekat di hati rakyat.

Sebagai calon Panglima TNI, Andika dinilai Bamsoet memiliki prestasi dan rekam jejak yang baik. Terlebih ia telah mendapatkan Bintang Kartika Eka Paksi, tanda kehormatan milik TNI Angkatan Darat yang menunjukkan kemampuan, kebijaksanaan dan jasa-jasanya

"Ia juga meraih Bintang Yudha Dharma adalah sebuah tanda kehormatan yang dikeluarkan oleh angkatan bersenjata yaitu Kapolri dan Tentara Nasional Indonesia secara bersama. Sebagai perwira lulusan Akademi Militer 1987, Jenderal Andika Perkasa sangat berpengalaman dalam Infanteri (Kopassus). Bahkan ia mengawali kariernya sebagai perwira pertama infanteri di jajaran korps baret merah (Kopassus) Grup 2 /Para Komando dan Satuan-81 /Penanggulangan Teror (Gultor) Kopassus selama 12 tahun," ujar Bamsoet dalam keterangannya, Rabu (3/11/2021).

Ketua DPR RI ke-20 ini menjelaskan Andika juga pernah menempati berbagai posisi strategis. Posisi ini antara lain, Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat ke-39 (23 Juli 2018-22 November 2018), Komandan Kodiklat TNI AD (4 Januari 2018-23 Juli 2018). Sebelumnya, ia juga pernah sebagai menjabat Komandan Pasukan Pengamanan Presiden pada tahun 2014, dan Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) XII/Tanjungpura (2016).

"Jenderal Andika Perkasa juga memiliki rekam jejak akademis yang mumpuni. Ia menamatkan pendidikan di The Military College of Vermont, Norwich University (Northfield, Vermont, Amerika Serikat), National War College, National Defense University (Washington D.C., Amerika Serikat), dan The Trachtenberg School of Public Policy and Public Administration, Universitas George Washington (Washington D.C., AS)," jelasnya.

Bamsoet mengatakan, di bawah kepemimpinan Andika nantinya, TNI tetap harus melanjutkan berbagai capaian yang telah diraih Panglima TNI Marsekal Hadi.

Selain itu, TNI juga perlu menyelesaikan berbagai persoalan yang belum terselesaikan sekaligus menjaga kepercayaan rakyat terhadap TNI. Mengingat dalam berbagai survei, TNI selalu berada di urutan pertama sebagai lembaga negara yang paling dipercaya rakyat.

×
Berita Terbaru Update