Notification

×

Iklan

Iklan

Bandung Siapkan Pilkada Serentak

Jumat, 27 Januari 2017 | 14:13 WIB Last Updated 2017-01-27T07:13:48Z

Bandung Siapkan Pilkada Serentak


http://www.jabarprov.go.id/assets/images/berita/gambar_21025.jpg
BANDUNG.LENTERAJABAR.COM - Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan berlangsung pada tahun 2018 mendatang, Pemerintah Kota Bandung mulai melakukan persiapan, salah satunya persiapan anggaran.
Sesuai kesepakatan bersama dengan Pemerintah Provinsi Jawa Barat, biaya penyelenggaraan Pilkada 2018 ditanggung bersama antara Pemerintah Kota dan Provinsi Jabar.
 
Sekretaris Daerah Kota Bandung Yossi Irianto mengatakan, dari Rp 88,6 miliar dana Pilkada untuk Pemilihan Gubernur (Pilgub) dan Pemilihan Walikota (Pilwalkot) di Kota Bandung, Pemerintah Kota berencana menyediakan Rp 66,1 miliar dari APBD.
 
“Dana tersebut sesuai dengan yang diajukan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandung,” ucap Yossi, usai menggelar rapat persiapan Pilkada di Balai Kota Bandung, Kamis (26/01).
 
Menurut Yossi, pembiayaan tersebut akan dialokasikan di dua tahun anggaran, masing-masing di tahun 2017 dan 2018, dimana pada tahun 2017, Pemkot Bandung menganggarkan Rp 10,5 miliar dan Rp 55,6 miliar sisanya akan dibelanjakan pada tahun 2018.

“Nilai tersebut sangat wajar dan sesuai dengan kebutuhan KPU Kota Bandung dalam menyelengarakan Pilkada. Jangan sampai penyelenggaraan demokrasi terhambat hanya karena ada persoalan anggaran,” pungkasnya.(Ad/Hj)


×
Berita Terbaru Update