Notification

×

Iklan

Iklan

Legislator Toto Purwanto Sandi Himbau Masyarakat Jawa Barat Diimbau Waspada Potensi Cuaca Ekstrem

Rabu, 17 April 2024 | 17:01 WIB Last Updated 2024-04-21T10:13:43Z

Caption : Anggota Komisi V DPRD Provinsi Jawa Barat H. Toto Purwanto Sandi, S.E, M.I.Pol .


PURWAKARTA.LENTERAJABAR.COM
,- Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengimbau masyarakat Jawa Barat agar waspada terhadap terjadinya potensi bencana hidrometeorologi (dampak cuaca ekstrem) pada 18 hingga 24 April 2024.


BMKG meminta masyarakat mewaspadai terjadinya hujan lebat hingga sangat lebat dalam skala lokal, angin puting beliung dan hujan es yang dapat mengakibatkan dampak seperti banjir, tanah longsor dan pohon tumbang, terutama di wilayah bertopografi curam, bergunung atau rawan longsor. 


Menyikapi hal tersebut membuat Anggota Komisi V DPRD Provinsi Jawa Barat H. Toto Purwanto Sandi, S.E, M.I.Pol meminta Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat (Jabar) mengantisipasi terjadinya Bencana.



Pasalnya, dengan memasuki musim penghujan yang sedang berlangsung banyak bencana yang terjadi.Untuk itu, ia mengimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada saat beraktivitas di luar rumah. 


BMKG memprakirakan, potensi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang berpotensi terjadi di sebagian wilayah Jawa Barat.


Potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat/sangat lebat disertai petir dan angin kencang dapat terjadi pada skala lokal dan durasi singkat pada 18 – 24 April 2024 di wilayah Kabupaten dan Kota Bogor, Kota Depok, Kabupaten dan Kota Sukabumi, Kabupaten Cianjur, Kabupaten Bekasi, Kota Bekasi, Kabupaten Karawang, Kabupaten Purwakarta, Kabupaten Subang.


Kabupaten Bandung Barat, Kabupaten dan Kota Bandung, Kota Cimahi, Kabupaten Kuningan, Kabupaten Sumedang, Kabupaten Majalengka, Kabupaten Ciamis, Kota Banjar, Kabupaten Pangandaran, Kabupaten dan Kota, Tasikmalaya, Kabupaten Garut, Kabupaten Indramayu dan Kota Cirebon.


Lebih lanjut Legislator partai berlambang bintang mercy ini mengatakan,ada Beberapa hal yang perlu mendapat respon dari Pemprov Jabar untuk menyikapi kondisi tersebut perlu perhatian kesigapan Dinas Kebencanaan Dalam memberikan respon cepat kepada korban terdampak, “ungkap Kang TPS sapaan akrab Wakil rakyat daerah pemilihan Jawa Barat X meliputi Kabupaten Karawang Dan Kabupaten Purwakarta.


Legislator  dari Fraksi Partai Demokrat DPRD Propinsi Jawa Barat ini menghimbau,kepada warga masyarakat  untuk selalu waspada apabila beraktifitas di luar rumah, karena curah hujan intensitas ringan hingga sedang berpotensi terjadi di sebagian wilayah Jawa Barat,pungkas Wakil Sekretaris IX DPD PD Provinsi Jawa Barat ini. (Rie/AdPar) 

×
Berita Terbaru Update