Notification

×

Iklan

Iklan

Aleg Siti Muntamah Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan Bersama Para Aktifis Perempuan dan Sosial

Sabtu, 15 Oktober 2022 | 17:39 WIB Last Updated 2022-10-15T10:39:05Z

Caption : Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Daerah Pemilihan (Dapil) I Kota Bandung dan kota Cimahi, Siti Muntamah melaksanakan Kegiatan Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan di Ballroom Hotel Horison, Kota Bandung. (Sabtu, 15/10/2022).

BANDUNG.LENTERAJABAR.COM
,-  Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa Barat menggelar Sosialisasi empat pilar di daerah pemilihan (dapil) masing-masing para wakil rakyat tersebut.

Empat pilar kebangsaan penting dipahami masyarakat, sebagai pondasi sebuah bangsa dalam menjaga keutuhan serta persatuan dan kesatuan. 

Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Daerah Pemilihan (Dapil) I Kota Bandung dan kota Cimahi, Siti Muntamah melaksanakan Kegiatan Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan, kepada masyarakat Kota Bandung, yang bertempat di Ballroom Hotel Horison, Kota Bandung. (Sabtu, 15/10/2022).

Pada kesempatan kali ini Anggota Legislatif (Aleg) DPRD Provinsi Jabar , Siti Muntamah melaksanakan sosialisasi 4 pilar Kebangsaan bersama para aktifis perempuan serta para aktifis sosial, Siti menambahkan pembahasan Sosialisasi 4 pilar Kebangsaan kali ini ialah membahas beberapa isu yang sedang terjadi pada kehidupan bermasyarakat ini, isu serta permasalahannya antara lain, isu stunting, remaja, keluarga, inflasi, untuk itu perlu pemahaman 4 Pilar Kebangsaan untuk bisa mencari jalan keluarnya serta memperkuat dengan dilandasi oleh pemahaman 4 Pilar Kebangsaan.

Menurut politisi partai keadilan sejahterah (PKS) ini dari 4 pilar ini dapat menjadi ruh dari semua kegiatan menjaga masyarakat Indonesia semakin memahami dan semakin yakin bahwa nilai-nilai Pancasila dan semua yang ada di dalam Undang-undang Dasar 1945 menjadi basic dari semua yang dilakukan dalam kehidupan,tutur Anggota Komisi V DPRD Provinsi Jabar. 

Lebih lanjut dikatakan Umi sapaan akrab Siti Muntamah ditengah -tengah kita ada beberapa isu, dari mulai isu stunting, remaja, keluarga, inflasi, pengangguran, untuk itu dengan pemahaman 4 pilar kebangsaan kita pasti mampu mengatasi isu-isu yang sudah ada ditengah-tengah kita, dan dapat keluar dari permasalahan tersebut,pUngkas legislator partai berlambang bulan sabit kembar ini.(Rie/Red)

×
Berita Terbaru Update