Notification

×

Iklan

Iklan

Sekda Ema Pantau Fasilitas Publik, Pastikan Sejumlah Perbaikan

Jumat, 09 September 2022 | 18:20 WIB Last Updated 2022-09-09T11:20:58Z

Caption : Sekretaris Daerah Kota Bandung Ema Sumarna saat meninjau sejumlah titik jalan di Kota Bandung terkait estetika tata ruang  Jumat 9 September 2022.

BANDUNG.LENTERAJABAR.COM
,- Pemerintah Kota Bandung memastikan perbaikan sarana dan infrastruktur di sejumlah titik. 

Hal itu disampaikan Sekretaris Daerah Kota Bandung Ema Sumarna usai meninjau sejumlah titik di Kota Bandung.

Adapun sejumlah titik yang ditinjau antara lain: kawasan Jalan Ir. H. Djuanda (Dago), Jalan Cihampelas, dan Jalan Leuwipanjang. Titik-titik yang ditinjau dalam kegiatan ini akan diperbaiki baik dari segi estetika maupun fungsinya.

“Pengawalan dan pengawasan di Kawasan Dago itu sudah rutin. Namun ada beberaoa kendala seperti keberadaan reklame yang tidak sesuai dengan estetika tata ruang. Itu yang nanti akan kita tertibkan,” ujar Ema di Kecamatan Bojongloa Kidul, Jumat 9 September 2022.

Terkait aspek ducting atau pemindahan kabel ke area bawah tanah, Ema menyebut progressnya di kawasan Dago sudah sesuai dengan yang diharapkan. 

Begitu pula perbaikan trotoar dampak dari pembongkarannya sudah mencapai 90 persen.

Ia melanjutkan, penataan akan dilakukan pula di Jalan Cihampelas yang banyak dijumpai reklame.

“Aspek yang tidak sesuai dengan estetika tata ruang dan malah menjadi sampah visual. Ini yang akan segera kami tertibkan,” katanya.

Di titik ketiga, peninjauan dilakukan di Jalan Leuwipanjang. Ema menyebut, penataan saluran air di kawasan ini jadi prioritas untuk mengatasi sumbatan arus air dari kawasan (Bandung) utara ke selatan.

“Setelah kami cek, ada persoalan (saluran arus air dari utara ke selatan) yaitu sedimentasi. Saat mau dibersihkan, ternyata bak kontrolnya sudah beralih fungsi," tuturnya.

"Saya sudah koordinasikan dengan Kepala DSDABM (Dinas Sumber Daya Air dan Bina Marga) dan Camat, kita berkomitmen untuk fungsikan bak kontrol ini di dua titik,” imbuh Ema.

Usai peninjauan, Ema menyebut dalam satu pekan ke depan, unsur SKPD terkait akan melakukan koordinasi dan perbaikan akan segera dikerjakan bertahap.(Rie/Red)
×
Berita Terbaru Update