Notification

×

Iklan

Iklan

Berantas Covid -19 dan Penuhi Kebutuhan Masyarakat, Ormas MKGR Jabar “Ngabret” untuk Menangkan Golkar

Jumat, 22 Mei 2020 | 14:59 WIB Last Updated 2020-05-22T07:59:46Z
Ketua MKGR Jabar, Rahmat Sulaeman,saat menyerahkan paket  bansos kepada masyarakat terdampak covid-19 
BANDUNG.LENTERAJABAR.COM,-Oganisasi Kemasyarakatan ( ormas ) MKGR( Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong) Jawa Barat (Jabar) menggelar kegiatan  pemberantasan wabah corona (covid -19). Selain itu dalam waktu yang bersamaan pihaknya membagikan ribuan paket bansos kepada masyarakat terdampak covid-19 yang  tengah membutuhkan bantuan.

Ketua MKGR Jabar, Rahmat Sulaeman, menyebutkan  paket bansos tersebut dibagikan ke masyarakat di wilayah Bandung Raya, Kabupaten Sukabumi, Kabupaten Subang, Subang, Kota Bekasi, Kota tasik, dan masyarakat di Kabupaten Garut.

“Saya atas nama ketua dan pengurus MKGR Jawa Barat mengucapkan terima kasih kepada segenap jajaran yang penuh tanggung jawab dan dedikasi tanpa mengenal lelah serta penuh keikhlasan walau perjuangan dan tantangan begitu berat,” kata Rahmat, Jumat (22/5/2020), di Bandung.

“Semoga ini akan bermanfaat baik untuk organisasi nusa bangsa serta Agama ,dan setiap langkah serta napas kita menjadi amal ibadah semoga Allah meridhoi dan melindungi Kita Semua Sekali lagi terima kasih semoga kebaikan dan amal ibadahnya baik bantuan secara materi. Pikiran dan tenaga dibalas oleh Allah SWT,” kata Rahmat didampingi Sekretaris MKGR Jabar, Gumilar.***
×
Berita Terbaru Update