Notification

×

Iklan

Iklan

Gubernur Lantik Wakil Bupati Subang Ating Rusnatim

Jumat, 23 Maret 2018 | 16:58 WIB Last Updated 2018-03-23T09:58:58Z
BANDUNG, LENTERAJABAR.COM-Pimpinan di kabupaten Subang telah di lantik Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan.

Kang Aher sapaan akrab gubernur Jawa Barat mengamanatkan kepada Wakil Bupati Subang yang baru dilantik yakni Ating Rusnatim untuk menjaga kondusifitas Pilkada yang sedang memasuki masa kampanye.

Aher menegaskan, kepada seluruh komponen dari mulai Pemerintah Kabupaten Subang, KPU, Bawaslu, TNI-Polri, LSM, tokoh masyarakat maupun pemuka agama untuk bersama-sama menjaga kondusifitas kampanye Pilkada Serentak tahun 2018.

"Saya sampaikan kepada seluruh jajaran KPU, Bawaslu, TNI-Polri, Pemerintah daerah, termasuk partai-partai politik, LSM dan pemuka agama, tokoh masyarakat dan segenap masyarakat Kabupaten Subang untuk bersama-sama menciptakan kondisi Pilkada serentak yang tertib aman santun dan berkualitas," kata Aher saat melantik Wakil Bupati Subang di Aula Barat Gedung Sate Kota no 232 kota Bandung, Jumat (23/3).

Gubernur Aher berharap, semua pihak dapat terus melakukan monitoring dan melaporkan situasi wilayah secara berjenjang Segera lakukan Tindakan antisipasi yang diperlukan jika terdapat potensi kegaduhan agar tidak meluas menjadi hal-hal yang tidak diharapkan.

Disamping itu, sesuai pasal 133 undang-undang nomor 10 tahun 2016 Pemda bertanggung jawab mengembangkan kehidupan demokrasi di daerah khususnya meningkatkan partisipasi masyarakat dalam menggunakan hak pilih.

"Untuk itu diharapkan Wakil Bupati Subang yang baru dan segenap Pemerintah Daerah Kabupaten Subang agar dapat melaksanakan amanat undang-undang dimaksud dengan cara yang kreatif dan inovatif, namun tetap efektif dan efisien," pungkasnya.(Red)
×
Berita Terbaru Update