Notification

×

Iklan

Iklan

DPRD Jabar Kawal Realisasi Pembangunan RKB dan USB

Kamis, 14 September 2017 | 06:30 WIB Last Updated 2017-09-15T08:46:57Z
BANDUNG,LENTERAJABAR.COM-Program pemerintah tentang alih kelola SMA/SMK di Jawa Barat,DPRD terus mengawal realisasi pembangunan sekolah baik pembangunan Ruang Kelas Baru (RKB) maupun pembangunan Unit Sekolah Baru (USB).

Demikian hal tersebut dikatakan anggota Komisi V DPRD Jabar, Herry Ukasah kepada wartawan di gedung dewan jabar jalan Diponegoro no 27 kota Bandung, Rabu (13/9/2017).

Lebih lanjut dikatakan politisi partai Gerindra ini,baik program pembangunan RKB maupun USB untuk tahun anggaran 2017 sudah disiapkan oleh Disdik Jabar, baik lokasi mapun pagu dana. Dalam rangka mengawal agar program itu tepat sasaran beberapa lokasi sudah ditinjau. Tentunya lokasi yang ditinjau merujuk kepada laporan yang disampaikan oleh Disdik Jabar.

Beberapa daerah sampai Bulan September 2017 sudah ditinjau dengan prioritas sekolah-sekolah yang dibangun di daerah pelosok, Hingga saat ini untuk SMK yang sudah dijadwalkan untuk dibangun di tahun ini sudah ditinjau.

Menurutnya sekolah untuk jenjang SMK yang sudah ditinjau diantaranya Pangandaran, Cirebon dan Kuningan. Berdasarkan peninjauan realisasi pembangunan baik RKB maupun USB untuk jenjang SMK, realisasi programnya sudah berkisar di angka 70%, 80% bahkan ada yang mencapai 90%.

Tentunya dengan pencapaian kinerja seperti itu, optimis pembangunan RKB maupun USB yang lahannya sudah tersedia dapat selesai di akhir tahun ini,tuturnya wakil rakyat daerah pemilihan Sumedang ini.

Khusus untuk hasil kunjungan di Kabupaten Kuningan, tepatnya SMK Cipicung karena sesuai rencana Disdik Jabar yang di tahun ini baru pada tahapan pembebasan lahan , pembangunan USB baru bisa dilaksanakan di tahun mendatang. pungkas  Herry .(Red)
×
Berita Terbaru Update