Notification

×

Iklan

Iklan

Jawa Barat Akan Gelar Dua Event Internasional

Selasa, 31 Januari 2017 | 16:05 WIB Last Updated 2017-02-02T04:15:07Z


BANDUNG,LENTERAJABAR. COM - Dua agenda event internasional akan di selenggarakan di Jawa Barat  event internasional yang akan di selenggarakan tersebut , yaitu Festival Pencak Silat Internasional serta Kompetisi dan Festival Surfing.

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Jawa Barat, Ida Hernida, mengatakan ,"Tahun 2017 ini, Insya Allah kami akan mengadakan dua acara pariwisata bertaraf internasional, pertama Festival Pencak Silat dan yang kedua Kompetisi dan Festival Surfing di Pantai Cimaja, Kabupaten Sukabumi. Kita fokus dua saja untuk acara internasional," katanya kepada wartawan di Bandung, Senin (30/1/2017).

Lebih lanjut dikatakannya, sudah ada 15 negara yang akan mengikuti Festival Pencak Silat Internasional Jawa Barat yang dilaksanakan pada triwulan tiga tahun 2017 yang rencananya akan diadakan di Bandung.

Sedangkan untuk Kompetisi dan Festival Surfing di Pantai Cimaja, Kabupaten Sukabumi, akan dilaksanakan pada triwulan IV tahun 2017.

"Festival silat internasional di Jawa Barat, kemungkinan dilaksanakan di Bandung, dan itu yang tertarik saja serta sudah mendaftar untuk ikuti festival pencak silat ini ada sekitar 15 negara," katanya.

Menurutnya, festival bertaraf internasional tersebut dibuat untuk meningkatkan wisatawan mancanegara. "Kedua festival internasional ini diharapkan mampu meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan ke Jabar," pungkasnya. (Fr/Rj)
×
Berita Terbaru Update