Notification

×

Iklan

Iklan

Prabowo dan AHY Gelar Pertemuan di Kertanegara,Jalin Komunikasi Jelang Kontestsi 2024

Sabtu, 25 Juni 2022 | 06:40 WIB Last Updated 2022-06-26T13:46:53Z

Caption : Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto bersama Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) saat memberikan keterangan kepada media seusai pertemuan di  Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat malam (24/6/2022).

JAKARTA.LENTERAJABAR.COM
,- Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menerima kunjungan dari Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di kediamannya, Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat malam (24/6/2022).

Pertemuan Prabowo dan AHY itu menyepakati bahwa komunikasi keduanya akan dilanjutkan.

Menurut Prabowo, partainya memiliki kesamaan dengan Demokrat dan bersepakat akan melanjutkan komunikasi tersebut.

“Kita pernah kerja sama. Kita punya banyak persamaan ideologis, persamaan visi. Karena itu kita sepakat untuk terus melanjutkan komunikasi ini dengan sebaik-baiknya,” kata Prabowo.

Dikatakan Prabowo, pertemuan dengan Demokrat telah direncanakan sejak lama namun baru terealisasi setelah terkendala pandemi Covid-19.

Di sisi lain, Prabowo juga memuji banyak anak muda di kepengurusan Demokrat saat ini.

Prabowo mengatakan, merasa memiliki tanggung jawab untuk menjalin komunikasi. Dia mengucapkan terima kasih kepada AHY dan menitipkan salam kepada mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

“Prinsip Gerindra adalah 1.000 kawan terlalu sedikit sehingga kita ingin menjalin komunikasi, kita ingin merintis kerja sama dengan sebanyak mungkin pihak,” ujarnya.

Hal tersebut diamini oleh AHY dan bersepakat untuk terus melanjutkan komunikasi dengan Gerindra. Menurutnya selalu ada ruang untuk menjalin kerja sama.

“Yang jelas kita ingin terus membangun komunikasi baik. Tadi disampaikan beliau selalu ada ruang bekerjasama,”pungkasnya.(Red/**)

×
Berita Terbaru Update