Notification

×

Iklan

Iklan

Aleg Kherman Khaeron Mengapresiasi Kemajuan Pembangunan Kuningan,Namun Tetap Perhatikan Lingkungan

Minggu, 30 Januari 2022 | 20:19 WIB Last Updated 2022-01-30T13:19:08Z

Caption : Dr. Ir. H. E Kherman Khaeron M. Si (foto IST)

KUNINGAN.LENTERAJABAR.COM
, -- Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meresmikan Lanskap Gunung Ciremai  mewarnai wajah baru Alun-alun Kuningan yang biasa disebut sebagai Taman Kota. Kini warga Kuningan dapat menikmati hasil revitalisasi ruang publik tersebut untuk menghabiskan libur akhir pekan dengan keluarga.

Konsep desain taman Kota Kuningan cukup menarik karena ada landmark kuda yang merupakan logo utama dari kabupaten yang berada persis di kaki Gunung Ciremai, Jawa Barat tersebut. Selain Alun-alun, Kabupaten Kuningan juga telah mengalami kemajuan dalam hal pembangunan penataan fasilitas publik yaitu Pasar Cikepuh, Waduk Dharma, Penataan Jalan Siliwangi dan Revitalisasi Alun-alun Kuningan. 

Terkait hal tersebut saat di minta tanggapannya via jaringan whasApp Anggota legislator (Aleg) senayan kelahiran Kuningan Dr. Ir. H. E Kherman Khaeron M. Si mengungkapkan,” Saya melihat banyak kemajuan dengan kabupaten kuningan, selain perubahan alun-alun, ada juga jalan tembus (lingkar timur-red) dari beberapa tempat hal ini, sangat membantu kelancaran mobilitas warga,tutur politisi senior Partai Demokrat ini.

Lebih lanjut dikatakan Wakil rakyat daerah pemilihan (dapil) Jabar VIII ini selain hal tersebut,kuliner dan tempat wisata juga berkembang pesat. Semoga selaras dengan meningkatnya kesejahteraan warga kuningan, dan nilai manfaatnya akan dirasakan masyarakat,tutur Anggota Komisi VI DPR RI yang mempunyai ruang lingkup tugas di bidang : Perdagangan, Koperasi UKM  , BUMN  , Investasi dan   Standarisasi Nasional.

 

Ditambahkan Politisi partai berlambang bintang merzy ini mengapresiasi dengan kemajuan pembangunan di Kabupaten Kuningan,namun Kang Hero sapaan akrab Kherman Khaeron biasa disapa koleganya ,berpesan “ Perubahan tata ruang juga harus menperhatikan daya dukung lingkunganya, apalagi kuningan sebagai penyangga ketersediaan air bersih bagi masyarakat cirebon,Pungkas mantan Wakil Ketua Komisi IV DPR RI ini.(Ferry A)

×
Berita Terbaru Update