Notification

×

Iklan

Iklan

Pemdaprov Jabar Dukung Program Keumatan

Sabtu, 05 September 2020 | 19:04 WIB Last Updated 2020-09-05T12:04:07Z
TASIKMALAYA.LENTERAJABAR.COM,—Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meresmikan program Smart Digital Village Pesantren, di kampus  IAILM/STIELM Pondok Pesantren Suryalaya, Kabupaten Tasikmalaya, Sabtu (5/9/2020). 

Pada kesempatan milad ke-115  Ponpes Suryalaya, Gubernur Ridwan Kamil membeberkan beberapa program keumatan yang dimiliki Pemda Provinsi Jabar dan masih berjalan di tengah pandemi. 

Di antaranya program One Pesantren One Product (OPOP) yang memberikan modal ke pesantren untuk berwirausaha dan go digital bekerja sama dengan e-commerce. 

Kemudian program Satu Desa Satu Hafidz (Sadesha), dimana sudah ada 1.300 hafidz di desa dan ditargetkan seluruh desa di Jabar akan memiliki minimal satu hafidz dalam tiga tahun.

Ada juga program English for Ulama yang tujuannya melatih ulama-ulama muda mahir berbahasa Inggris untuk berdakwah di Eropa.

“Mudah-mudahan di gelombang English for Ulama berikutnya ada santri Suryalaya yang ikut dan lulus,” ucap Kang Emil.

Selain itu, Pemda Provinsi Jabar juga memiliki program Dakwah Digital untuk mendigitalisasi kitab-kitab kuning melalui dakwah para kiai di media sosial.

Program Subuh Berjamaah Keliling (Subling) pun akan kembali digelar setelah adanya protokol kesehatan di tempat ibadah.(Rie/Red)


×
Berita Terbaru Update