Notification

×

Iklan

Iklan

Info Penting Pemprov Jabar Telah Terbitkan Pergub PPDB Nomor 16 Tahun 2017

Senin, 29 Mei 2017 | 16:56 WIB Last Updated 2017-05-29T09:56:56Z
BANDUNG,LENTERAJABAR.COM - Pemerintah Provinsi Jawa Barat telah menerbitkan Pergub PPDB Nomor 16 Tahun 2017 tentang mekanismen penerimaan siswa baru selain itu juga pemprov Jabar melalui Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Jawa Barat menggandeng Institut Teknologi Bandung (ITB) terkait pendaftaran secara online Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun 2017/2018 untuk tingkat SMA/SMK dan sederajat.

"Untuk jaminan perangkat, Insya Allah kami sudah menyiapkan server, bandwidth dari Diskominfo Jabar. Dan untuk keandalan ini kita ada uji coba profesional dan itu yang memastikan teman-teman dari ITB," kata Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat Ahmad Hadadi didampingi Kabid Dikmenti Dodi Heryadin Kabag Humas Ade Sulaksa kepada wartawan di ruang Manglayang Gedung sate Jalan Dipnegoro no 22 Kota Bandung, Senin(29/5).

Menurut dia, ITB memiliki sebuah sistem untuk pendaftaran online PPDB di wilayah Jawa Barat dan sistem tersebut diberikan secara gratis untuk Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat."Jadi kawan-kawan di ITB sedang melakukan riset dan untuk uji coba riset itu dipilih lah Jawa Barat sebelum nantinya akan diterapkan di daerah lainnya," kata dia.

Hadadi menuturkan Provinsi Jawa Barat telah menerbitkan petunjuk teknis untuk pelaksanaan PPDB Tahun Ajaran 2017/2018 yakni SK Gubernur Jawa Barat Nomor 422.1/15346-Set.Disdik.Ia mengatakan jalur PPDB secara umum dibagi menjadi dua yakni jalur akademik (secara online) dan non akademik.

Untuk jalur non akademik, kata dia, adalah penerimaan peserta didik baru berdasarkan afirmasi atau keberpihakan terhadap kelompok tertentu dan atau apresiasi prestasi dengan kriteria utama bukan nilai hasil US dan atau nilai hasil UN sebagai dasar utama seleksi.

PPDB ini ada dua jalur yakni akademik (online) dan non akademik, untuk beberapa sekolah yang siap secara online silakan tapi bagi yang belum siap, itu tidak mutlak,tuturnya seraya menambahkan pada penerimaan siswa tahun ajaran 2017/2018 ini juga pihaknya menginstuksikan kepala sekola untuk menerima 3 orang siswa Dispabilitas  di setiap sekolah SMK dan SMA se Jawa Barat,terangnya .

Lebih lanjut dikatakan adapun  jadwal pelaksanaan PPDB untk SMA dan SMK adalah sebagai berikut;
1 Jalur Non Akademik
- Pendaftaran dan seleksi dilaksanakan pada tanggal 6-14 Juni 2017
- Pengumuman pada tanggal 16 Juni 2017
- Daftar Ulang untuk SMK pada 3-5 Juli 2017 dan untuk SMA pada hingga 8 Juli 2017
2. Jalur Akademik
- Pendaftaran dan seleksi untuk SMA dilaksanakan pada tanggal 3-8 Juli 2017, dan untuk SMK pada tanggal 3-10 Juli 2017
- Pengumuman pada tanggal 10 Juli 2017
- Daftar ulang pada tanggal 11-13 Juli 2017
- Awal Tahun Pelajaran 2017/2018 pada tanggal 17 Juli 2017
- Kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) pada 17-18 Juli 2017.Diatambahkannya bagi masyarakat untuk mengetahui tentang PPDB silakan mengakses ppdb.jabar-prov dan ppdb.jabarprov.go.id.
(Red/Rhs)
×
Berita Terbaru Update