Notification

×

Iklan

Iklan

PWI Pokja Kota Bandung Gelar Raker Bahas Evaluasi Kinerja 2018 Dan Program tahun 2019

Rabu, 28 November 2018 | 10:57 WIB Last Updated 2018-11-30T04:10:24Z
SUBANG,LENTERAJABAR.COM-Pesatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kelompok Kerja (Pokja) Kota Bandung, mengadakan Rapat Kerja (Raker) membahas evaluasi kinerja tahun 2018 dan membahas program 2019 , bertempat di Hotel Sari Ater Jl. Raya Ciater Subang, Selasa- Rabu (27-28/11/2018).

Ketua Pelaksana Raker 2018, yang di Wakili Sekretaris PWI Pokja Kota Bandung Ferry Ardiansyah, mengatakan raker ini di ikuti Pengurus dan Anggota PWI sebanyak 50 orang yang tergabung kedalam PWI Pokja Kota Bandung.

Lebih lanjut dikatakannya ,pada rapat kerja 2017, tahun lalu, PWI Pokja Kota Bandung melakukan Raker di Pangandaran Ciamis, juga di ikuti sebanyak 50 orang, yang berlangsung selama dua hari”, tutur Ferry, pada pembukan Raker di Hotel Sari Ater, Selasa (27/11/2018 ) sore.

Ketua PWI Pokja Kota Bandung Hardiyansyah atau yang akrab disapa Andhy mengatakan, Raket yang kita laksanakan ini sesuai dengan Peraturan Dasar, Peraturan Rumah Tangga (PD/PRT)- PWI.

Rapar kerja ini kita laksanakan satu kali dalan satu tahun, dengan agenda kita akan melakukan evaluasi kerja selama satu tahun, tahun 2018 dan memprogramkan agenda kerja tahun 2019.

Pada tahun 2017 kita sudah banyak melaksanakan kegiatan, antara lain Uji Kopentesi Wartawan (UKW), Raker di Pangandaran Ciamis dan memberikan bantuan kepada Veteran Kota Bandung, di 2018 kita juga juga telah melakukan UKW sebanyak 2 kali angkatan 20 dan 21 dan Sekarang melakukan Raker .

“Terimah kasih terhadap teman teman yang telah menunjukan loyalitasi terhadap PWI Pokja Kota Bandung”, ujar Andhy.

Diharapkan pada tahun 2019 nanti kita tetap melaksanakan UKW, ini di jadikan kegiatan tahunan dan kita akan melaksanakan program program lainya.

“Kalau kekompaknyan sudah terjalin, kita lebih muda untuk melakukan program di tahun 2019”, terangnya.

Pada raker tahun 2018 ini, PWI Pokja kota Bandung, membentuk Koperasi PWI yang selama ini tidak berjalan (vakum) dan ketua PWI Pokja Kota Bandung menunjuk Maman Suherman sebagai ketua Koperasi, untuk menjalakan program Koperasi.


“Ketua koperasi Pak Maman harus segera membetuk kepengurusan kecil Koperasi, supaya di tahun 2019 kita sudah dapat melaksakan kegiatan koperasi”, tegasnya.

Pada kesempatan itu juga Ketua PWI Pokja Kota Bandung, menyampaikan ucapan terima kasih, atas dukungan relasi dan metra kerja PWI Pokja Kota Bandung, kepada Bank bjb, Pemerintah Kota Bandung, bank Syariah bjb, PT.Pos Indonesia, Dinas Perhubungan Kota Bandung dan Hotel Sari Ater Subang.

Sementara itu Wakil Ketua PWI Pokja Kota Bandung Asep Budianto,SE.,SH.,C.L.A memberikan materi tentang Delik Pres yang berkaitan dengan tugas/kinerja wartawan dengan membahas Undang Undang 40 tahun 1999 dan kode Etik Wartawan.

Dengan diadakannya Focus Group Discusion (FGD) ini diharapkan dengan kegiatan ini teman teman dapat mendapatkan masukan serta lebih memahami Undang Undang 40 tahun 1999 dan Kode etik wartawan”, Pungkas Budi owner dari Bedanews.com ini.(Red)
×
Berita Terbaru Update